Sambangi UNY, Program Doktor Pendidikan S3 Pascasarjana Untirta Ikuti International Conference

Diposting pada

Upaya untuk menambah khazanah ilmu pengetahuan dan relasi untuk mahasiswa Pascasarjana khususnya di level Doktoral. Sebanyak 19 mahasiswa dan mahasiswa angkatan pertama Program Doktor Pendidikan berangkat Yogyakarta untuk mengikuti kegiatan International Conference.

Acara tersebut diselenggarakan oleh Internasional Conference on Advanced and Research Engineering (ICARE 2022) dengan tema “Research and Innovation in Technology, Engineering, and Education in the 21st Century” yang diselenggarakan pada 16-18 September 2022.

Sesi pagi dimulai dengan Plenary Session oleh Prof. Bruri Triyono dari UNY yang membawakan tema “Sustainable Development of TVET”, kemudian dilanjut oleh Assoc. Prof. Aaron Raymond See, Ph.D. STUST dari Taiwan dengan tema “Virtual Reality in Education”.

Setelah break ISOMA, konferensi ini dilanjutkan dengan menampilkan pembicara dari Austria, Prof. Dr. Thomas Schoftner yang membahas “Research and Development in Education” dan berlanjut oleh Ferizal Ramli dengan tema SAP dan System Integration.

Tiga pembicara terakhir di konferensi ini adalah Prof. Dr. Ekawarna, M.Psi. dari Universitas Jambi dengan tema Manajemen Pendidikan Tinggi, kemudian Prof. Dr. Suarman, M.Pd. dari Universitas Riau dengan tema Model Pembelajaran Berbasis Riset di Perguruan Tinggi
dan yang terakhir Urip Sulistiyo, M.Ed. Ph.D. dari Universitas Jambi dengan tema Publikasi Ilmiah.